Ahad, 20 November 2022 telah dilaksanakan wisuda tahfidz juz 30 bertempat di masjid Jami’ Jatisari. Wisuda ini diikuti oleh 79 Siswa SD IT Cahaya Bangsa. Peserta tidak hanya dari kelas tinggi ( kelas 4, 5 dan 6), namun peserta ada yang masih kelas 2 dan 3. Siswa kelas 2 sebanyak 2 siswa yaitu M. Barada Arjunnajah kelas 2C dan Khalif Andhitya kelas 2D. Siswa kelas 3 sebanyak 8 siswa., siswa kelas 4 sebanyak 9 siswa, siswa kelas 5 sebanyak 15 siswa dan 45 siswa kelas 6.
Acara tersebut juga dihadiri oleh Pembina yayasan Cahaya Mutiara Bangsa Bapak Ahmadi, S.E, Pengawas sekolah SD Mijen Sri Maryuni, S.Pd. M.Si dan ketua komite Bapak Bayu Arimantoko, M.Pd.
Acara tersebut berlangsung sangat meriah dan menguras emosi para tamu yang ikut menyaksikan, terlebih disaat para peserta didik tersebut memakaikan mahkota kepada orang tuanya masing-masing. Sesi pemakaian mahkota merupakan simbolisme imbalan Allah SWT di akhirat nanti, yaitu anak yang menghafal Al-Qur’an akan memakaikan mahkota cahaya kepada kedua orang tua dan menyelamatkan mereka dari panasnya api neraka dan juga sebagai tanda kemuliaan serta keistimewaan bagi para penghafal Al-Qur’an.
MasyaAllah tabarakallah kepada seluruh wisudawan wisudawati, Bapak dan Ibu guru, panitia dan orang tua/wali murid yang telah bekerjasama mensukseskan acara tersebut. Semoga wisudawan wisudawati semakin bersemangat untuk menghafal dan menjaga hafalan Al Qur’an.